Datangi Sekolah PAUD, Ini Yang Dilakukan Babinsa Koramil Prambanan

    Datangi Sekolah PAUD, Ini Yang Dilakukan Babinsa Koramil Prambanan
    Datangi Sekolah PAUD, Ini Yang Dilakukan Babinsa Koramil Prambanan

    Klaten - Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) adalah merupakan suatu Pendidikan Non Formal dan dimasa sekarang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak, khususnya di usia 1 sampai dengan 6 tahun.

     

    Pada masa-masa usia tersebut anak sangat peka dengan segala sesuatu di lingkungannya. Apabila lingkungan mengajarkan hal yang positif mengarah ke perilaku yang membuat anak terdidik dengan baik, maka anak akan terbentuk dengan baik pula. Mereka selalu melihat dan melakukan apa yang kita lakukan.

     

    Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Kebondalem Lor Koramil 09/Prambanan Kodim 0723 Klaten Serda Doni Erwan Prasetyo melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mengunjungi Sekolah Paud TB. Tetuko Desa Kebondalem Lor Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten, (08/03/2023).

     

    Serda Doni mengatakan bahwa pendidikan anak usia dini adalah suatu jenjang pendidikan sebelum anak-anak memasuki Pendidikan Dasar (SD) yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun. “Melalui pendidikan ini, anak-anak usia dini memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut, ujarnya.

     

    “Kami sebagai aparat teritorial juga memiliki kewajiban untuk menjaga silaturahmi dan berinteraksi langsung dengan warga binaan serta dapat langsung memonitoring wilayah binaan, seperti hari ini kami bersilaturahmi kepada guru-guru Paud dan anak-anak, ” ujar Serda Doni.

     

    Dalam komunikasinya bersama guru Paud TB. Tetuko. Babinsa memberikan pengertian sedikit tentang tugas TNI dan memberikan himbauan agar lebih waspada terhadap para siswanya di sekolah.

     

    Sri Rejeki salah satu guru Paud TB. Tetuko menyampaikan terimakasih kepada Babinsa yang mau meluangkan waktu bersilaturahmi dan memberikan bimbingan kepada anak-anak di Paud TB. Tetuko Desa Kebondalem Lor. (Red)

     

    “Kami ucapkan terimakasih kepada Pak Babinsa yang sudah sempat menyambangi Sekolah Paud TB. Tetuko dengan memberikan himbauan dan peduli akan pendidikan anak, ” pungkas Sri Rejeki. (Red)

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Pererat Sinergitas Babinsa Koramil Karangdowo...

    Artikel Berikutnya

    Yang Dilakukan Babinsa Prambanan dan Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal

    Ikuti Kami