Babinsa Prambanan Hadiri Pembentukan Dan Pelatihan Tim Relawan Bencana Desa Bugisan

    Babinsa Prambanan Hadiri Pembentukan Dan Pelatihan Tim Relawan Bencana Desa Bugisan
    Babinsa Prambanan Hadiri Pembentukan Dan Pelatihan Tim Relawan Bencana Desa Bugisan

    Klaten -   Babinsa Koramil 09/Prambanan Kodim 0723/Klaten Koptu Harwanto menghadiri undangan dalam rangka pembentukan dan Pelatihan Tim Relawan Bencana (TRB) Desa Bugisan Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten. (18/01/2023)

     

    Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Camat Prambanan Puspo Enggar Hastuti, SE., Kades Bugisan Heru Nugroho, Babinsa Koramil 09/Prambanan Koptu Harwanto, Bhabinkamtibmas Desa Bugisan Aiptu Agus Kiswanto, Relawan Desa Bugisan dan Perangkat desa Bugisan.

     

    Babinsa Koramil 09/Prambanan Koptu Harwanto mengatakan bahwa tujuan dari pembentukan Tim Relawan Bencana Desa adalah dalam rangka menyiapkan tim siap gerak dan menjadi motor penggerak bagi desanya manakala desanya terjadi bencana alam dan sudah ada bekal untuk menjadi garda terdepan dan yang pertama untuk mengatasinya sebelum datang dari BPBD atau relawan yang lainya.

     

    “Dengan dibentuknya tim relawan Bencana, akan menjadi motor penggerak di desa apabila terjadi bencana, ” ungkap Babinsa Koptu Harwanto.

     

    Babinsa Koptu Harwanto mengharapkan kepada para peserta agar memanfaatkan kesempatan yang baik ini untuk bisa menyerap ilmu – ilmu yang diberikan oleh para pemateri sehingga akan menjadi modal apabila terjadi bencana di desanya. (Red)

     

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Meningkatkan Kerjasama, Babinsa Prambanan...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Musrenbang Desa Tulas, Babinsa Karangdowo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal

    Ikuti Kami